Hai Sipinter! Kali ini admin akan berbagi tips dan trik memilih hosting yang tepat untuk website yang kamu buat.
Pertama kalian perlu memahami apa itu hosting, biar kalian tahu kenapa website membutuhkan hosting.
Apa itu Hosting?
Hosting merupakan sebuah layanan server yang menyediakan tempat untuk menyimpan dan menjalankan sebuah website agar dapat diakses melalui internet.
Artinya tanpa layanan hosting, web yang kita buat tidak akan dapat diakses oleh orang lain melalui internet.
Hosting yang baik akan membuat web kita dapat berjalan sesuai kebutuhan. Serta dapat diakses oleh pengguna web kita secara cepat kapanpun dan dimanapun.
Hosting merupakan bagian yang sangat penting untuk sebuah website. Agar web kita dapat bejalan dengan maksimal maka kita perlu menggunakan hosting yang tepat.
Tapi bagaimana cara memilih hosting terbaik kalau kita belum mencobanya?
Pasti banyak orang yang bingung terutama untuk kalian yang baru pertama kali beli hosting. Pasti belum mempunyai referensi dan pengalaman dalam memilih hosting.
Karena itu aku akan membantu kalian dengan membagikan tips untuk memilih hosting terbaik yang cocok untuk web kalian.
Admin garis bawahin dulu nih, setiap layanan hosting tidak ada yang sempurna semua memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing.
Sehingga ketika kita memilih hosting terbaik, berarti kita mencari hosting yang tepat dan sesuai untuk web kita oke.
Tips Memilih Hosting Terbaik
Berikut merupakan beberapa tips yang perlu kalian ketahui ketika memilih hosting:
1. Sesuaikan Dengan Kebutuhan
Banyak orang merendahkan layanan hosting mungkin karena dianggap murahan dan mungkin memiliki pengalaman buruk menggunakan layanan hosting tersebut.
Menurut saya jika kalian kecewa dengan sebuah layanan hosting tidak sepenuhnya kesalahan penyedia hosting. Mungkin kalian yang salah membeli hosting hehehe.
Ingat kalau kalian menginginkan hosting terbaik. Kalian bisa beli hosting dengan harga jutaan perbulan, yang disediakan raksasa teknologi dunia yang sudah terjamin kualitasnya.
Namun, jika kita hanya ingin membuat website untuk web blog, portal, event, percobaan dll yang pengunjungnya tidak terlalu banyak. Maka kita kita tidak membutuhkan layanan hosting yang mahal.
Maka sangat perlu kalian memperhitungkan kebutuhan ketika web kalian berjalan.
Mulai dari berapa jumlah pengunjung dalam waktu yang bersamaan.
Contoh kalian membuat web ujian online. Maka dalam waktu bersamaan jumlah pengguna yang online harus terpenuhi, oleh hosting kalian agar web kalian tidak down.
Kalian juga harus memikirkan jumlah bandwith atau besarnya jumlah transfer data antara web dan pengguna selama sebulan. Agar web kalian terus dapat diakses.
Mungkin jika kalian mengembangkan sebuah web dengan kebutuhan khusus.
Seperti menggunakan asp.net, node.js, python atau menggunakan database tertentu maka kalian perlu mencari hosting yang support teknologi web kalian.
Intinya sebelum kalian mencari hosting kalian harus tahu kebutuhan kalian, karena hosting yang terbaik adalah hosting yang memenuhi kebutuhan kalian.
Baca Juga : Daftar Hosting Gratis Terbaik Updated 2020
2. Harga Hosting
Harga adalah faktor utama yang menentukan hosting mana yang dapat kalian beli, karena budget atau kantong setiap orang kan berbeda-beda.
Karena dengan kita mengetahui budget dan kebutuhan, kita dapat memilih beberapa penyedia layanan dan paket hosting yang cocok untuk kita.
Carilah hosting dengan harga yang bersahabat dimana harganya murah tapi tidak murahan dan mahal tapi tidak kemahalan wkwkw. Kalau bisa cari yang lagi promo hehehe.
Harga sebuah hosting harusnya akan sesuai dengan kualitasnya.
Karena itu kita perlu memilih dan melist beberapa paket hosting dari penyedia hosting yang berbeda-beda sesuai budget dan kebutuhan kita. Agar mendapatkan hosting yang pas di hati hehehe.
3. Cek Fitur Hosting Yang Diberikan
Setelah kita mendapatkan list hosting yang sesuai dengan kebutuhan dan budget kita. Maka kita perlu membandingkan fitur yang diberikan dan memilih hosting mana yang fiturnya cocok dengan web kita.
Mulai dari jenis hostingnya apakah shared hosting, cloud hosting, vps hosting atau dedicated server.
Kunjungi: Jenis-Jenis Web Hosting, Kelebihan dan Kekurangannya
Mulai dari shared hosting yang memberikan penyimpanan yang besar. Cloud hosting yang memberikan kecepatan dan kehandalan yang lebih. VPS memberikan kita keleluasan untuk custom hosting dan dedicated yang cocok untuk perusahaan besar.
Berikut beberapa fitur Penting yang perlu kita perhatikan dalam memilih hosting:
a. Spesifikasi Server
Karena spesifikasi server akan menentukan kecepatan dan kemampuan dari sebuah hosting. Mulai dari Storage, CPU, RAM dll serta kecepatan jaringan yang digunakan server hosting.
b. Dukungan Database dan Bahasa Pemrograman
Jika kalian memiliki kebutuhan akan database khusus selain MySQL dan MariaDB serta menggunakan bahasa pemrograman selain PHP. Maka kalian harus mencari hosting yang mendukung bahasa pemrograman dan database yang digunakan web kalian.
Tenang jika kalian ingin membangun web dari CMS ternama seperti WordPress kalian tidak akan kebingungan mencari hosting.
c. Fitur Domain
Hal ini perlu diperhatikan untuk kalian yang ingin menempatkan beberapa web dalam satu hosting.
Jika kalian ingin menggunakan domain lain maka lihat fitur addon domainnya. Jika kalian ingin membuat web lain dengan nama domain yang sama maka cek fitur subdomainnya oke.
d. Fitur Email
Untuk kalian yang membutuhkan fitur email yang menggunakan domain sendiri seperti email admin yaitu admin@sipintek.com keren kan?
Fitur ini sangat dibutuhkan untuk meningkatkan kepercayaan pengguna bahwa email tersebut memang milik admin atau pegawai dari dari situs tersebut.
Maka kalian perlu memastikan sebuah hosting menyediakan email server. Kalian juga bisa menggunakan email server pihak ketiga yang lebih mumpuni seperti Google Suite.
Google Suite cocok digunakan untuk kalian yang sudah terbiasa menggunakan milik Google seperti Gmail, Google Docs, Drive dkk. Namun membutuhkan dana yang cukup mahal hehehhe.
e. Fitur Keamanan
Fitur keamanan hosting sangat diperlukan untuk menjamin data web kalian aman dari malware dan serangan dari hacker.
Usahakan hosting kalian minimal sudah dilengkapi DDOS Protection agar web kalian tidak down dengan mudah. Jika kalian sering diserang DDOS kalian bisa mempertimbangkan menggunakan hosting yang dilengkapi cloudfare.
Usahakan juga server kalian memiliki antivirus untuk melindungi web kalian dari program berbahaya (malware).
Sekarang untuk menjamin sebuah data pribadi atau data penting lainnya yang lalu lalang di website kalian terlindungi. Sebuah hosting wajib menggunakan protokol HTTPS yang dilengkapi SSL minimal yang gratisan aja deh.
Karena sekarang beberapa browser dan antivirus pengguna akan menolak untuk menampilkan website yang tidak menggunakan HTTP dan SSL. Kan percuma kalo beli hosting tapi website kita tidak bisa ditampilkan.
Fitur keamanan terakhir yang sangat penting adalah fitur backup data. Ini adalah fitur yang menjadi kartu cadangan terakhir yang bisa kalian gunakan jika data website kalian rusak atau hilang.
Jika bisa carilah hosting dengan fitur backup baik bulanan, mingguan atau harian. Jika budget kurang kalian bisa backup sendiri hehehe.
4. Lokasi Sever Hosting Sesuai Target Pasar
Jika beberapa list hosting yang kalian pilih, fiturnya sudah sesuai dengan kebutuhan dan budget. Maka kalian perlu pastikan dimana posisi data certer hosting tersebut!
Sesuaikan lokasi data center server hosting kalian dengan target pengunjung yang kalian inginkan. Kalian ingin mecari pengunjung lokal atau internasional.
Karena semakin dekat posisi pengunjung dengan data center server hosting kalian, semakin cepat juga pengunjung mengakses website kalian.
Kalau mencari pengunjung local maka carilah server hosting yang ditempatkan di negara kalian, contoh studi kasus Indonesia.
Jika menargetkan pengunjung internasional maka cari server yang berada di Singapore, US dan negara lain yang memiliki koneksi tinggi.
5. Customer Service Yang Baik
Pastikan bahwa penyedia layanan hosting kalian memiliki fitur Customer Service yang baik dan cepat. Agar kalian dapat menghubungi pihak penyedia hosting jika terjadi masalah.
Minimal CS mendukung Support 24 jam perhari dengan sistem open tiket, lebih baik lagi jika support sistemnya berupa live chat.
6. Periode Berlangganan Hosting
Banyak penyedia hosting yang memberikan harga yang lebih murah. Jika kita membeli paket hosting dalam jangka waktu yang lama ketika pertama kali membeli hosting.
Saya sarankan jika kalian pemula dan belum memiliki pengalaman dalam membeli hosting pada penyedia hosting tersebut. Belilah hosting dalam jangka langganan yang pendek terlebih dulu 1-3 bulan.
Jika kalian puas dengan layanan hosting yang diberikan baru perpanjang hosting kalian dalam waktu 1 tahun aja dulu.
7. Ketentuan Suspensi Hosting
Jika kalian membeli hosting cek ketentuan suspensi akun yang berlaku. Agar web kalian tidak tiba-tiba dimatikan atau disuspen karena melanggar ketentuan yang berlaku.
Biasanya asal web kalian tidak melanggar hak cipta dan tidak berisi hal-hal yang melanggar hukum web kalian akan tetap amam. Namun akun hosting kalian dapat di suspen secara langsung tanpa pemberitahuan jika dilaporkan dan terbukti terjadi pelanggaran.
Kan rugi beli hosting jika ternyata web yang kalian buat melanggar ketentuan yang berlaku.
Jika hosting kalian terkena suspend padahal kalian tidak melakukan pelanggaran kalian bisa hubungi penyedia hosting klian oke.
8. Pilih Yang Memiliki Upgrade Paket Hosting
Jika kalian sudah menentukan paket hosting yang akan dibeli. Pastikan kalian membeli di penyedia hosting yang menyediakan sistem upgrade paket hosting.
Karena nanti ketika pengunjung kalian sudah banyak dan melebihi kapasitas serta membutuhkan penyimpanan dan bandwith lebih. Kalian perlu upgrade ke paket hosting yang lebih mahal agar website tidak down.
Web yang baik akan terus berkembang jadi untuk meningkatkan layanan hosting sistem upgrade hosting sangat diperlukan.
9. Mencari Riview Terpercaya dari Mastah atau Komunitas
Ada pepatah yang bilang “Malu bertanya sesat dijalan”. Karena itu kalian bisa bertanya langsung ke orang yang sudah mencoba layanan hosting yang kalian pilih.
Kalian juga bisa bertanya ke grup-grup atau forum diskusi yang ada di internet.
Seperti dalam sosmed Facebook di grup Blogger Indonesia atau WordPress Indonesia. Jika kalian menggunakan teknologi lain tanya aja ke grup yang memang membahas teknologi web yang kalian gunakan.
Forum dan komunitas akan sangat membantu kalian jika kalian memiliki masalah dalam mengelola sebuah web.
Sekian postingan kali ini jika ada kesalahan admin mohon maaf yang sebesar-besarnya, semoga postingan ini bermanfaat untuk kalian.
“Nikmati sebuah proses mulai dari belajar, mengembangkan sampai kita bisa berbagi untuk orang lain”
Jangan lupa tinggalkan komentar di bawah dan nantikan postingan selanjutnya dari kami.
Bantu kami dengan share dan follow social media kami, terima kasih :D.