logo Sipintek.com
Browse : Home / Info Menarik / Website / File Hosting Gratis Terbaik Dengan Penyimpanan Terbesar
Gambar File Hosting Gratis Terbaik Dengan Penyimpanan Terbesar

File Hosting Gratis Terbaik Dengan Penyimpanan Terbesar

Published by I Gede Arya Surya Gita - Posted on Agustus 10th, 2020 - 6 Comments

Hai Sipinter! Kali ini mimin akan berbagi sedikit informasi yang sangat bermanfaat untuk para pengguna internet. Mimin akan berbagi beberapa penyedia layanan file hosting yang gratis dengan fitur terbaik.

Masih ada yang yang belum tau apa itu File Hosting?

File Hosting sendiri merupakan sebuah website penyedia layanan penyimpanan file secara online. Web yang memungkinkan setiap orang untuk mengakses file yang diinginkannya, tanpa terkendala tempat dan waktu.

Atau kamu masih bingung apa gunanya file hosting?

Untuk kamu yang berkecimpung di dunia web, terutama web download pasti sangat membutuhkan layanan ini. Kalau kamu punya produk digital juga, pasti sangat membutuhkan file hosting.

Min emangnya disimpan di web hosting engga bisa min? Bisa sih tapi kalau file mu 100MB atau bahkan 1GB yakin mau di taruh di web hosting? Takutnya peforma web mu jadi menurun.

Web hosting juga pada dasarnya tidak dirancang sebagai tempat berbagi file online, sehingga peformanya tidak baik. Bahkan ada beberapa web hosting yang melarang kita melakukan itu.

Nah intinya kalau file yang ingin kamu bagikan secara online memiliki ukuran 20MB lebih, lebih bijak menggunakan file hosting. Berikut merupakan keuntungan kita menggunakan file hosting:

  1. Mudah digunakan
  2. Mudah diakses dari manapun dan kapanpun
  3. Kecepatan upload dan download maksimal
  4. Hemat ruang
  5. Bisa untuk tempat backup data penting

Seperti yang kita tahu mungkin untuk sekarang file hosting terbaik adalah Google Drive. Karena sudah terintegrasi dengan semua layanan Google.

Google drive free memiliki kapasitas yang terbatar yaitu 10GB. Sehingga untuk kita sobat katong kosong, pasti memerlukan file hosting gratis lain yang kapasitanya besar.

Bukanya file hosting kapasitas besar itu berbayar dan mahal min?

Tenang banyak kok penyedia layanan file hosting yang sangat bagus dan gratis, dengan kapasitas besar bahkan unlimited.Untuk itu lah mimin membuat postingan ini.

Berikut merupakan penyedia layanan sharing file atau file hosting gratis terbaik dengan kapasitas terbesar:

Zippyshare

Zippyshare merupakan file hosting gratis yang sangat mudah digunakan. Tanpa perlu login kamu sudah bisa menikmati layanan Zippyshare.

Layanan ini cocok untuk kamu yang memiliki produk digital, yang per filenya berukuran kurang dari 500MB. Karena Zippyshare tidak ada limit download dan speednya super cepat.

Berikut merupakan fitur andalan Zippyshare:

  • 100% gratis
  • Tanpa pembatasan download
  • Upload maksimal 500MB Per file
  • Memiliki penyimpanan tak terbatas
  • Tanpa perlu sign up
  • Memiliki mode private uploads

Solidfile

Solidfile merupakan file hosting gratis yang tampilannya sangat bagus. Webnya sangat simple dan mudah menggunakannya baik ketika upload ataupun download file.

file hosting ini juga memiliki speed download yang sangat cepat. Tanpa ada waktu menunggu atau limit untuk download file.

Berikut merupakan fitur andalan dari file hosting Solidfile:

  • Kecepatan
  • Kamanan dengan file enkripsi militer grade AES-256
  • Interface Bagus dan mudah menggunakannya
  • Unlimited download tanpa waktu menunggu

Files.im

Files.im merupakan layanan upload file gratis dengan penyimpanan yang sangat besar sampai 1 TB (1024GB). File hosting ini juga memiliki fitur pemutar video yang dapat diatur subtitle, logonya.

Bahkan kita akan mendapat pembayaran setiap ada yang mendownload filenya. file hosting Files.im memiliki fitur andalan sebagai berikut :

  • 1024 GB penyimpanan gratis
  • Mendukung banyak format file
  • Dapat kustom subtitle dan bisa mematikan logo video playernya
  • Memperoleh uang setiap ada yang download
  • Tanpa batas kecepatan download

Mega

Mega merupakan file hosting dengan fitur terlengkap, bahkan sangat bersaing dengan google drive. Untuk pekerjaan profesional mega sangat rekomended.

Menggunakan Mega sangat mudah dan tersedia untuk perangkat apapun. Untuk versi gratisnya Mega memberikan penyimpanan 50GB.

Untuk storage lebih besar kamu bisa membeli Mega premium. Fitur andalan dari file hosting Mega adalah sebagai berikut:

  • Speed tinggi
  • Tampilan bagus dan mudah menggunakannya
  • Memiliki banyak fitur pendukung
  • Penyimpanan gratis 50GB
  • Tersedia dalam banyak platform
  • Enkripsi end-to-end dalam berbagi file dan komunikasi

Mediafire

Mediafire merupakan tempat berbagi file online yang cepat dan mudah untuk digunakan. Untuk versi gratisnya kita mendapatkan 10GB dengan ukuran per file maksimal 4GB.

Mediafire juga mendukung banyak file dan kita bisa upload folder dengan mudah. Mediafire juga tidak ada batasan bandwith dan download.

Box

Box merupakan file hosting yang simple dan cocok untuk kebutuhan profesional. Karena aman dan mudah menggunakan box untuk kolaborasi.

Untuk versi gratisnya kita mendapat penyimpanan 10 GB dengan maksimum ukuran per file 250MB.

OneDrive

Situs OneDrive Merupakan file hosting milik Microsoft, yang pastinya kemampuannya sangat tinggi. Sayangnya, OneDrive gratis hanya memiliki penyimpanan 5GB.

Lalu untuk mendapatkan fitur profesional dengan kapasitas lebih besar yang terintegrasi dengan Microsoft Office 365.

4shared

4shared merupakan tempat berbagi file yang sangat ramah dengan semua tipe file. Kamu bisa menyimpan file mulai dari musik, video, buku, aplikasi, gambar dan lain-lainnya.

Untuk versi gratisnya kita mendapatkan penyimpanan 15GB dengan ukuran maksimum per file 2GB. Yang menggangu dari layanan gratisnya adalah iklan yang sangat menggangu dan hanya berlaku 180 hari saja.

Sync

Sync merupakan file hosting premium yang memiliki versi gratis dengan penyimpanan 5GB.

Sekian postingan kali ini mengenai file hosting. Baca juga postingan mimin mengenai daftar web terbaik yaitu:

Untuk kamu yang lagi berjuang ngeblog, binis, bekerja dan yang tidak belum bekerja. “Nikmati sebuah proses mulai dari belajar, mengembangkan dan sampai bisa berbagi untuk orang lain”.

Bantu mimin membagikan postingan ini dan jangan lupa meninggalkan pendapatmu! Terima kasih :D.


Gambar Cara Membuka Blokir Kontak di Aplikasi Whatsapp (WA)

Cara Membuka Blokir Kontak di Aplikasi Whatsapp (WA)


Lagu NCS Terbaik Untuk VLOG Traveling di Youtube


Lagu NCS (No Copyright) Terbaik Untuk Video Gaming


Musik Gratis (No Copyright) Untuk Video Horor di Youtube



6 tanggapan untuk “File Hosting Gratis Terbaik Dengan Penyimpanan Terbesar”

  1. StasiunFile fiturnya lebih keren gan
    https://st-file.com

  2. SORATIENS berkata:

    Makasih infonya, lagi butuh soalnya hehe…

  3. Kruger berkata:

    Kalo spacebar gimana bang? Bagus kah layanannya? Tapi fiturnya kayaknya masih minim sih.
    https://spacebar.rf.gd

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *